• Ikuti kami
  • Hubungi Kami(0333)845821
Detail Artikel - Lulus Langsung Bintara PolriSMAN 2 Taruna Bhayangkara Banyuwangi
Feature Image
Penulis

Super Admin

Lulus Langsung Bintara PolriSMAN 2 Taruna Bhayangkara Banyuwangi

08 November 2024 Dilihat 285 Kali 0 Komentar

SMAN 2 Taruna Bhayangkara Banyuwangi, Jawa Timur, adalah sekolah berasrama (boarding school) yang menanamkan disiplin tinggi dan pendidikan karakter kebhayangkaraan. Sekolah ini didukung oleh tenaga pendidik, sebagian dari anggota Polri, yang berperan dalam pembinaan taruna dan taruni.



Sebelumnya dikenal sebagai SMAN 2 Genteng, sekolah ini mendapatkan status baru sejak tahun 2019 dan resmi bernama SMAN 2 Taruna Bhayangkara (Smadatara) Banyuwangi. Berdasarkan data dari Dapodik Kemendikbud, SK pendirian sekaligus izin operasional tertanggal 3 Januari 2020.



Lahirnya Smadatara merupakan hasil kolaborasi antara SDM Polri dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang disepakati pada awal 2019, bertujuan untuk menanamkan pendidikan karakter kepada pelajar. Melalui MoU ini, Smadatara memiliki visi membentuk generasi unggul dengan wawasan kebangsaan, nilai kejuangan, serta berlandaskan iman dan takwa melalui sistem pembelajaran, pelatihan, dan pengasuhan yang terintegrasi.



Dengan kehidupan asrama yang disiplin, tidak mengherankan bila lulusan SMAN 2 Taruna Bhayangkara memiliki peluang besar untuk langsung masuk Bintara Polri. Bahkan, lulusan angkatan kedua pada tahun 2023 berhasil menembus Akademi Kepolisian (Akpol), Akademi Militer (Akmil), Akademi Angkatan Laut (AAL), serta berbagai sekolah kedinasan lainnya. Selain itu, puluhan siswa diterima di universitas ternama di Indonesia.



Proses Seleksi Masuk



Untuk menjadi siswa Smadatara, para calon peserta didik harus melewati beberapa tahap seleksi ketat yang tertuang dalam aturan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024, yang diterbitkan oleh Kepala Sekolah, Mujib.





  • Seleksi Tahap I: Administrasi, mencakup pemeriksaan berkas pendaftaran, nilai rapor, tinggi badan, dan berkas pendukung lainnya.




  • Seleksi Tahap II: Tes Kesehatan, Wawancara (melibatkan orang tua dan calon siswa), Focus Group Discussion (FGD), Tes Literasi dan Numerasi, Tes Kesamaptaan Jasmani yang terdiri dari tes lari, pull up, sit up, push up, shuttle run, dan tes renang.




  • Tes Psikologi dan Pantukhir: Pemeriksaan psikologis dan pemantauan akhir sebagai tes penentu.





Dalam keseharian di asrama, taruna dan taruni dididik dengan disiplin, mulai dari bangun pagi, menjalankan ibadah, hingga mencuci pakaian secara mandiri. Tradisi pembaretan setiap tahun diadakan untuk menanamkan jiwa korsa yang positif.



Smadatara menggabungkan Kurikulum Nasional 2013 dengan kurikulum khusus yang mencakup pendidikan bela negara, kebhayangkaraan, mental kepribadian, dan jasmani. Program ini diharapkan dapat mencetak generasi yang berkarakter kuat, mandiri, dan siap berkontribusi dalam berbagai bidang.


Komentar

Silakan login untuk memberi komentar:

Login

Belum ada komentar